Berita Hari Ini Breaking News National

Dalam Rangka Menyambut HUT RI Ke – 79 Tahun,Prajurit Yonif 9 Mar Ikut Serta Mendukung Lomba Gerak Jalan

GWINDONESIA.COM, PESAWARAN LAMPUNG 

TNI AL, Kormar, Brigif 4 Marinir, Yonif 9 Marinir. Dalam rangka menyambut HUT RI yang ke 79 Tahun, Prajurit Yonif 9 Marinir Ikut serta dalam mensukseskan Lomba Gerak Jalan antar pelajar se – Kecamatan Padang Cermin yang di laksanakan di sepanjang Jalan Way Ratai,Pesawaran Lampung. Selasa (06/08/24)

 

Kegiatan start di mulai dari SDN 1 Padang Cermin yang secara langsung di buka oleh langsung oleh Bapak Camat Padang Cermin Bpk Asnawi, kemudian dilanjutan jalan melalui rute yang telah di tentukan dengan di bagi beberapa cek point untuk penilaian. Dalam hal kegiatan ini prajurit Yonif 9 Marinir di bawah pimpinan Perwira Pelaksana Harian(Palakhar) Pasi Pers Lettu Marinir Darwin beserta 9 anggota turut andil menjadi dewan juri dalam mensukseskan meriahnya lomba.

 

Komandan Batalyon Infanteri 9 Marinir Letkol Marinir Fuzi Nugraha S. E., M.Tr.Opsla., menyampaikan,’Bahwa dengan turut andilnya prajurit Yonif 9 Marinir merupakan cerminan kemanunggalan TNI khususnya Korps Marinir dengan rakyat, dalam mendukung program Pemerintah Daerah dalam menyambut dan mensukseskan perayaan HUT RI yang ke 79 Tahun ini, dengan salah satunya Lomba Antar Pelajar dengan harapan menggugah kawula muda penerus Bangsa untuk memahami nilai nilai luhur semangat juang dari dini, ‘Ujarnya.

 

( NASOBA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *