GWINDONESIA.COM, PANDEGLANG BANTEN
Kampung Bayur Madiun, RT 03 RW 01, Desa Cimanis, Kecamatan Sobang, Kabupaten Pandeglang, telah terjadi kontroversi terkait pembangunan rabat beton. (30/7/2024)
Proyek ini memiliki panjang 50 meter, lebar 2,5 meter, dan tinggi 18 centimeter, dengan estimasi kubikasi sebesar 22,5 kubik.
Menurut keterangan dari sebagian warga setempat, kubikasi yang digunakan dalam pembangunan ini diduga kurang dari 22,5 kubik, mencuatkan kekhawatiran terkait tinggi dan mutu rabat beton yang tidak optimal.
Meskipun Rustam, seorang warga, menyampaikan bahwa ” papan impor yang seharusnya digunakan untuk proyek ini belum tersedia di lokasi, tetapi sudah diambil oleh staf desa Cimanis, ” ucap Rustam.
“Kami mengharapkan agar pihak berwenang dapat segera memberikan klarifikasi dan solusi terbaik untuk masalah ini, demi kepentingan masyarakat setempat, tambahnya.
Wartawan : Sahroni